Bubur Pelangi
Bahan Kaldu:
- 100 gr ceker ayam, cuci bersih
- 1 liter air
Bahan Bubur Kuning:
- 1/4 sdm margarin
- 1/2 sdt bawang bombay cincang
- 50 gr jagung manis pipil
- 10 gr beras
Bahan Bubur Orange:
- 1/4 sdm margarin
- 1/2 sdt bawang bombay cincang
- 25 gr wortel
- 10 gr beras
Bahan Bubur Hijau:
- 1/4 sdm margarin
- 1/2 sdt bawang bombay cincang
- 25 gr bayam
- 10 gr beras
Cara Membuat:
- Rebus ceker ayam dengan air hingga daging ceker lunak. angkat,
pisahkan daging ceker dari tulangnya. Bagi 3, sisihkan. Bagi air kaldu
menjadi 3 bagian, sisihkan.
- Bubur Kuning: panaskan margarin, tumis bawang
bombay hingga harum. Masukkan jagung, beras dan sepertiga air kaldu.
Masak hingga menjadi bubur, angkat. iCampur dengan sepertiga bagian
daging ceker. Haluskan menggunakan blender, sisihkan.
- Lakukan halyang sama dengan nomor 2 untuk membuat bubur orange dan bubur hijau.
- Hidangkan bubur kuning, bubur orange dan bubur hijau dalam satu mangkuk.
Sumber : http://www.makananbayi.org
0 comments:
Post a Comment